Sunrise di Gunung Batur

Friday, February 10, 2017


Sunrise di Gunung Batur
Tempat Menarik di Bali yang satu ini adalah tempat terindah yang pernah saya kunjungi untuk pertama kalinya, karena ditempat ini kita akan melihat dan merasakan apa itu Alam. Gunung Batur ini adalah gunung berapi yang masih aktif,  dari celah tanah dan bebatuannya masih terlihat asap belerang yang masih keluar, ketinggian gunung ini adalah 1.717mdpl, tak heran jika diatas sini sangatlah dingin dan berkabut. Gunung Batur ini terletak di daerah Kintamani Bali, satu jalur menuju pemandian air panas Toya Bungkah. Berikut saya akan membagikan sedikit info dan tips bagi kalian yang mungkin baru pertama kalinya melakukan pendakian khusunya yang ingin melihat Sunrise dari atas sini.

Sunrise from Batur

Mount Batur

view on the top

Persiapan dan Perlengkapan :

Hal pertama yang harus anda lakukan adalah memilih hari dan waktu yang tepat, carilah ketika musim panas di Bali sekitar bulan April - October.
Mengumpulkan beberapa teman untuk diajak pergi mendaki, hal ini bertujuan untuk membuat suatu kelompok agar pendakian kalian bisa saling bantu dan menjaga satu sama lain.
Pastikan sebelum hari 'H' kalian beristirahat yang cukup dan pastikan kondisi badan kalian berada dalam kondisi fit.
Mencari teman yang sudah pernah mendaki di Gunung ini sebelumnya, atau jika tidak punya, ditempat starting point kalian bisa menyewa jasa pemandu, untuk tarifnya tergantung dari cara kita tawar menawar, tips dari saya sih kalian cari saja teman di tempat pendakian itu yang sudah pernah mendaki Gunung Batur atau ikut bergabung dengan kelompok lain, ( jangan pernah merasa malu, berkenalanlah! )


Negeri di atas awan

Untuk perlengkapan kalian bawa senter usahakan yang cahayanya lumayan terang ( dengan battery full atau membawa battery cadangan, topi penutup kepala, shall, sarung tangan yang lumayan tebal ( ini akan kalian perlukan untuk berpegangan pada batu-batu karang dan ranting pepohonan agar tangan kalian tidak tergores atau luka ), kaos kaki, baju dan jaket tebal, usakan memakai celana panjang yang terbuat dari bahan elastis agar memudahkan kalian untuk bergerak, sepatu yang kuat ( bawalah sepatu cadangan kalau kalian tidak yakin dengan sepatu yang kalian pakai, kotak p3k, trekking pole/tongkat gunung dan jas hujan jika diperlukan ), Roti dan minuman ( untuk pengganjal perut jika kamu kelaparan ). 'Camera, ini adalah hal terpenting..hhe rugi dong kalau kalian tidak mengabadikan moments yang sangat indah ini, dan mungkin anda tidak akan mau kesini lagi setelah melakukan pendakian pertama, owh ya satu lagi tissue basah, saya yakin muka kalian semua pada kucel sesampainya diatas, tissue ini dipakai untuk menyegarkan muka dan membantu menghilangkan bekas - bekas debu yang menempel dan selain itu supaya bagus juga terlihat di foto tentunya. Bawalah barang secukupnya saja dan taruh semua dalam satu tas ransel, jangan membawa barang yang tidak diperlukan guna menjaga tas kalian tetap ringan dan memudahkan pendakian, yups! sekarang kalian sudah siap!

Echa Caramell : 17.04.16 ( sebuah pengalaman luar biasa yang takkan terlupakan )
jalur pendakian
a great moments

Location ( Starting Point ) :

Kalian ikuti arah pemandian air panas Toya Bungkah sampai kalian tiba di Pura Jati Luhur di Desa Toya Bungkah, disini ada Pos registrasi kalian wajib lapor dulu dan membayar Rp.10.000/orang, di sini tersedia toilet umum, usahakan kalian pergi kekamar kecil dulu ya sebelum mendaki agar nanti pas mendaki kalian gak kebingungan karena kebelet, apalagi udaranya yang sangat dingin..hhe Kalian harus sampai di lokasi ini sebelum jam 02.00 AM karena untuk pemula diharuskan berangkat pukul 02.30 AM ( kenapa early? karena ini untuk pemula yang ingin melihat sunrise on the top! di tiap menit perjalanan pasti ada beberapa kali break istirahat ). Bagi yang membawa kendaraan beroda empat kalian sudah bisa mulai start berjalan kaki dari pos lapor, untuk yang membawa kendaraan roda dua, kalian bisa menaikinya kearah jalur pendakian sampai sebatas kalian bisa menjangkaunya, dan setelah itu pendakian pun dimulai.


keep moving guys
Jalur Pendakian :


Track pertama masih agak landai yang makin lama makin menanjak, kalian tidak usah khawatir karena lintasan pendakian di Gunung Batur ini termasuk aman dan mudah untuk dilalui, tapi meskipun begitu kalian harus tetap berhati-hati ya. jalurnya terdiri dari bebatuan dan pasir yang terkadang membuat pijakan terpeleset dan tidak stabil, setelah beberapa menit mendaki kalian akan sampai di pos satu, tempat break minum dan istirahat sejenak, setelah itu kalian harus terus mendaki sampai puncak dari pos satu inilah stamina dan mental kalian akan diuji, bagi yang merasa tidak sanggup lagi harap tidak melanjutkan pendakian ya guys, susah tidaknya medan tergantung stamina dan diri kalian masing-masing. Usahakan sampai diatas sebelum matahari terbit ya atau sekitar pukul 05.30 AM. Agar kalian juga bisa beristirahat dan mengisi perut sebelum mengabadikan Sunrise yang indah on the top of Mount Batur ini..hhe.



the a team ( saya gak ada karna lagi fotoin mereka..hhe )
Amazing Bali

Like & Share ya

On the Top! : 


Akhirnya.. usaha keras kalian terbayarkan, diatas sini kalian akan merasa berada di atas awan, udara yang seper dingin, sangat fresh karena suhunya bertemperatur 8º - 15º Celcius yang akan membuat capek juga ngantuk kalian akan hilang dibuatnya, ini lah Bali. Keindahan alam yang begitu menakjubkan, sambil menikmati view gak ada salahnya juga membuka bekal roti dan makanan kalian atau membeli makanan - minuman yang super mahal di warung atas sini, harga segelas teh hangatnya Rp. 15.000 dan Mie Cup sekitar Rp. 20.000an, hmmm.. mahal juga ya,hhe maklum warung di ketinggian 1.717mdpl kebayangkan kesini & membawa barang dagangan untuk berjualan, dingin berkabut sambil menikmati segelas teh hangat disinari oleh matahari pagi di Gunung Batur, wow! kebayangkan rasanya, usaha kalian pasti terbayarkan deh di puncaknya..hhe tetap ingat jagalah kebersihan ya guys.. Setelah isi perut lanjut lagi deh jpret-jpretnya, di jalur pulang nanti masih banyak view mengagumkan yang akan kalian temui, abadikan moments sepuasnya ya guys. kalau ini yang pertama kalinya buat kalian pasti menjadi yang tak terlupakan, semoga sedikit info dan tips ini bermanfaat buat kalian. Recommended.


Location : Check Here
Instagram : @gunsgloriess

Travel Blogger Bali
http://gunsgloriess.blogspot.co.id/
( Harap selalu menyertakan sumber atau link )





You Might Also Like

2 komentar

Terima kasih atas kunjungannya di blog "Tempat Menarik di Bali" Silahkan tinggalkan pesan jika Anda punya saran, kritik, atau pertanyaan seputar topik pembahasan pada kolom komentar.

( Catatan : Komentar ini menggunakan moderasi, setiap komentar yang masuk akan diperiksa terlebih dahulu sebelum ditampilkan )